Bungotv.co, Batanghari – Jelang bulan suci Ramadhan, sejumlah harga bahan kebutuhan pokok di Pasar Tradisional Keramat Tinggi, Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, saat ini terbilang relatif stabil, hanya saja sejumlah harga cabai yang mengalami naik turun, namun tidak terlalu signifikan.

Kabid Perdagangan Disdagkop UKM Kabupaten Batanghari, Edi Sabara, mengatakan bahwa untuk harga cabai merah keriting dari 50 ribu turun menjadi 40 ribu rupiah per kilogram, cabai rawit merah dari 60 ribu naik menjadi 70 ribu rupiah, kemudian cabai rawit hijau dari harga 70 ribu turun menjadi 60 ribu rupiah per kilogramnya. Dan untuk stoknya sendiri dipastikan aman.
Edi menambahkan, dalam waktu dekat Tim TPID daerah setempat akan melakukan monitoring ke lapangan guna memastikan harga dan stok bahan kebutuhan pokok dalam menghadapi bulan suci Ramadhan.
Penulis : Agustian, Bungotv.