Bungotv.co, Sungai Penuh – Memasuki akhir tahun 2024, wilayah Kota Sungai Penuh akan menghadapi puncak cuaca ekstrim dengan angin kencang disertai hujan lebat. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Depati Parbo Kerinci menghimbau kepada warga agar selalu waspada dan siap siaga terhadap potensi bencana alam yang akan terjadi.
Informasi yang dikeluarkan oleh BMKG bukan untuk menghentikan bencana alam, tetapi untuk meminimalisir dampak yang disebabkan oleh bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.
Kepala BMKG Stasiun Depati Parbo Kerinci, Kurnia Ningsih, mengatakan pihaknya telah melakukan sosialisasi kepada siswa dan siswi SLTA sederajat untuk lebih serius dalam menanggapi informasi yang dikeluarkan oleh BMKG, agar dampak-dampak yang disebabkan dapat diminimalisir di daerah yang rawan bencana.
Ia juga berharap dengan adanya sosialisasi tersebut, generasi muda dapat menyampaikan kepada keluarga dan rekan-rekannya agar warga yang berada di daerah rawan longsor dan banjir dapat siap siaga dan meminimalisir potensi bencana yang akan terjadi di tempat tinggalnya.
Penulis : Edward Pradana Bungo TV