Home / Sarolangun / Uncategorized

Jumat, 11 Oktober 2024 - 21:42 WIB

Seorang Pria di Sarolangun Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon Karet

Bungotv.co, Sarolangun – Seorang pria ditemukan tewas tergantung di pohon karet setinggi 7 meter yang terletak tak jauh dari rumah korban.

Penemuan mayat ini terjadi di Desa Semaran, Kecamatan Pauh, Kabupaten Sarolangun, pada Rabu (9/10). Kejadian ini menggemparkan warga setempat.

Korban diketahui bernama ‘MY’ (40 tahun), yang ditemukan tewas tergantung di atas pohon karet setinggi 7 meter yang tidak jauh dari rumah korban.

Baco Jugo :   Pemkab Sarolangun Gelar Operasi Pasar Sembako Bersubsidi

Berdasarkan informasi yang didapat, sebelum ditemukan korban sudah hilang beberapa hari dan sudah dicari oleh warga di sekitar desa. Namun akhirnya korban ditemukan karena bau tak sedap yang dicium oleh warga.

Hal ini juga sesuai dengan rilis yang disampaikan oleh Humas Polres Sarolangun. Dimana saat kejadian, korban ditemukan sudah tewas.

Baco Jugo :   Kroscek Pengaspalan Jalan 18 Milyar, Pj Bupati Sarolangun Tekankan Kualitas

Untuk penyebab kejadian, pihak kepolisian belum bisa memastikan secara pasti.

Namun diduga akibat masalah ekonomi yang menjerat korban sehingga membuat korban gelap mata.

Pasca ditemukan, korban langsung dimakamkan oleh pihak keluarga, mengingat pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi.

Sumber : https://jambitv.disway.id/

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Serah Terima RKB, Bupati Hurmin Resmikan Ruang Kelas Baru TK Kemala Bhayangkara

Sarolangun

Pelantikan Ketua TP PKK, Bupati Hurmin Hadiri Pelantikan Ketua TP PKK Sarolangun Periode 2025-2030

Pemerintahan

Sertijab Bupati, Pemkab Sarolangun Gelar Sertijab Bupati Hurmin dan Wabup Gerry

Pemerintahan

Sertijab Bupati Terpilih, Gubernur Jambi Al Haris Hadiri Sertijab Bupati Sarolangun

Sarolangun

Musibah Banjir, Tinjau Korban Banjir, Bupati Hurmin Salurkan Bantuan

Pemerintahan

Acara Penyambutan Wabup, Wakil Bupati Sarolangun Gerry Trisatwika Tiba di Rumah Dinas

Pemerintahan

Musrenbang Kecamatan, PJ Bupati Bahri Hadiri Musrenbang Kecamatan Pauh

Bungo

Migrasi ke TV Digital, Kini BungoTV Bisa Ditonton Lewat Siaran TV Digital