Bungotv.co, Muara Bungo – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bungo, Darwandi, yang juga hadir menemui massa, berharap agar Bupati Bungo segera menjadwalkan waktu untuk bertemu dan mendengarkan keluh kesah tenaga honorernya. Sebelumnya, para honorer yang terdiri dari tenaga kesehatan, pendidikan, dan teknis ini telah mengirimkan surat permohonan audiensi kepada Bupati Bungo. Namun, hingga saat ini surat tersebut belum mendapatkan respons.
Politisi Partai Gerindra ini juga menambahkan, jika ada pembukaan seleksi PPPK kembali, ia berharap pemerintah daerah dan DPRD duduk bersama untuk mencari solusi agar semua honorer dapat diangkat menjadi PPPK penuh waktu.
Sebelumnya, dalam unjuk rasa Kamis kemarin, ratusan honorer ini menuntut perhatian dari Pemerintah Kabupaten Bungo untuk diterima sebagai P3K penuh waktu tanpa ujian. Rata-rata honorer yang mengabdi di atas 5 hingga 20 tahun tersebar di beberapa instansi di Pemerintahan Kabupaten Bungo.
Penulis : Tim Redaksi, Bungotv.