Bungotv.co, Muara Bungo – Sebuah kamera keamanan berhasil merekam detik-detik seorang pria yang nekat melakukan tindak pidana pencurian di sebuah konter yang terletak di Punti Luhur, Talang Pantai, Bungo, pada Sabtu dini hari, 28 Desember 2024. Dalam rekaman tersebut, terlihat jelas aksi pencurian yang dilakukan pelaku saat pemilik konter, sedang tertidur lelap di toko.
Pelaku, yang mengenakan pakaian gelap, tampak masuk dengan hati-hati ke dalam konter. Dalam video tersebut, pelaku terlihat membawa senjata tajam, yang kemungkinan digunakan untuk mengancam jika ada perlawanan. Untungnya, pemilik konter tidak terbangun dan tidak menjadi korban serangan fisik.
Namun, meski selamat dari ancaman pelaku, pemilik konter mengalami kerugian materi yang cukup besar akibat kehilangan sejumlah barang yang berada di dalam toko. Setelah berhasil mengambil barang-barang tersebut, pelaku tampak buru-buru melarikan diri.(adm)