Home / Muaro Jambi / Pemerintahan / Sosial

Jumat, 27 Desember 2024 - 14:35 WIB

Warga Minta Agar Adanya Pemekaran Kecamatan di Jaluko

Bungotv.co, Muaro Jambi – Warga Seberang Sungai Batanghari, khususnya di wilayah Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi, menuntut agar adanya pemekaran kecamatan kepada pemerintah. Tuntutan warga untuk memisahkan diri dari Kecamatan Jalko ini disampaikan dalam kegiatan reses yang dilaksanakan oleh anggota DPRD Kabupaten Muaro Jambi, Sulaini, pada Kamis, 26 Desember 2024.

Tuntutan pemekaran kecamatan yang disampaikan warga di Desa Senaung tersebut bukan tanpa alasan. Menurut warga, jumlah penduduk di wilayah Kecamatan Jalko, khususnya di Seberang Kota Jambi yang terdiri dari 8 desa, telah layak untuk dimekarkan. Selain itu, pemekaran juga dianggap perlu dilakukan karena letak geografis yang luas, yang dapat memperpendek jarak bagi warga untuk mendapatkan pelayanan dari pemerintah kecamatan serta meningkatkan pelayanan publik yang lebih efektif dan efisien.

Baco Jugo :   Penerimaan PPPK, Pemkab Tanjab Barat Buka Sebanyak 550 Formasi

Warga Seberang di Jambi Luar Kota berharap agar pembentukan kecamatan sendiri dengan memisahkan diri dari Kecamatan Jalko dapat segera terwujud, sehingga dapat mempercepat pembangunan dan pelayanan terhadap masyarakat setempat.

Baco Jugo :   Pilkada 2024: 3 Sanksi Menanti ASN yang Melanggar Ketentuan

Permintaan masyarakat untuk pemekaran Kecamatan Jalko ini mendapat tanggapan dari anggota DPRD Muaro Jambi, Sulaini. Legislator dari PKB Muaro Jambi, daerah pemilihan 5 Jalko ini menyatakan bahwa permintaan pemekaran kecamatan ini telah disuarakan sejak 5 tahun yang lalu. Hal ini disebabkan oleh akses masyarakat dari 8 desa di Jambi Luar Kota yang terletak di Seberang Sungai Batanghari yang sangat jauh apabila harus menuju Kantor Camat Jalko di Pijoan.

Penulis : Amrizal Fadli, Bungotv.

Share :

Baca Juga

Hukum

RDP DPRD Kota Jambi VS Helen’s Play Mart, DPRD Kota Jambi Komisi 1 Rekomendasi Tutup Permanen Helen’s Play Mart

Jambi

Dana Transfer Daerah Provinsi Jambi Rp. 95,5 Miliar Ditiadakan

Bungo

Musrenbang Tingkat Kecamatan, Pemerintah Kecamatan Taseplin Sukses Gelar Musrenbang RKPD 2026

Jambi

Musda PPAD, Sekda Sudirman Hadiri Musda PPAD Provinsi Jambi 2025

Bencana

Masalah Lingkungan, Warga Keluhkan Sistem Pembuangan Limbah ke Selokan

Sosial

Kenakalan Remaja: Satreskrim Polres Tanjab Timur Gagalkan Aksi Tawuran

Bencana

Penyebab Banjir: Faktor Sampah Menjadi Penyebab Terjadinya Banjir

Bungo

Musrenbang RKPD 2026 Tingkat Kecamatan, Ketua DPRD Bungo Hadiri Musrenbang Kecamatan Rimbo Tengah