Home / Bungo / Pemerintahan

Senin, 28 Oktober 2024 - 18:54 WIB

Perpanjangan Masa Jabatan 2 Tahun, Dr. Hj. Verawaty Kukuhkan dan Lantik Ketua TP PKK Dusun se-Kabupaten Bungo

Bungotv.co, Muara Bungo Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bungo menggelar pengukuhan dan pelantikan Ketua TP PKK Dusun se-Kabupaten Bungo pada hari Senin, 28 Oktober 2024. Pengukuhan ini merupakan tindak lanjut dari perpanjangan masa jabatan 2 tahun sesuai dengan masa akhir jabatan masing-masing Rio atau Datin, sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang perubahan kedua atas Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.

Acara pengukuhan ini dihadiri langsung oleh Bupati Bungo H. Mashuri, SP., ME, Wakil Bupati Bungo H. Safrudin Dwi Apriyanto, S.Pd, MM, Ketua TP PKK Kabupaten Bungo Dr. Hj. Verawaty Mashuri, M.Pd, serta Ketua GOW Nining Wilasari Apri, SE, dan kepala OPD beserta undangan lainnya.

Baco Jugo :   Paripurna DPRD Penetapan Cawako Jambi, Sri Purwaningsih: Lanjutkan Pembangunan Menuju Kota Jambi Bahagia

Ketua TP PKK Kabupaten Bungo, Dr. Hj. Verawaty, memimpin acara pengukuhan tersebut. Dalam sambutannya, ia berharap Ketua TP PKK Dusun yang baru dilantik dapat menjalankan tugas dengan amanah. Ia juga menyatakan bahwa pelantikan serentak ini bertujuan untuk menghemat waktu dan biaya, sesuai hasil Rakernas PKK tahun 2023.

Istri Bupati Bungo ini menekankan bahwa perpanjangan masa jabatan memberikan kesempatan lebih lama bagi Ketua TP PKK Dusun untuk melanjutkan gerakan keluarga pelopor perubahan, yang merupakan bagian dari upaya pemberdayaan PKK dan kader di seluruh pelosok, demi terwujudnya keluarga berkualitas dan peningkatan ekonomi. Ia berpesan agar TP PKK Dusun dapat menggerakkan masyarakat untuk melaksanakan 10 program PKK dan mengaktifkan kembali Dasawisma di masing-masing dusun.

Baco Jugo :   JELANG PEMILU 2024, WABUP APRI: MARI CIPTAKAN SITUASI KONDUSIF

Usai pengukuhan, Ketua TP PKK Kabupaten Bungo, Hj. Verawaty, menyerahkan secara simbolis SK kepada perwakilan Ketua TP PKK Dusun dan dilanjutkan dengan foto bersama.

Penulis : Tim Redaksi, Bungotv.

Share :

Baca Juga

Bungo

TMMD Ke-123 Tahun 2025, Tim Wasev TMMD Tinjau Program TMMD Kodim 0416/Bute

Jambi

Jelang Idul Fitri 2025, Gubernur Jambi Al Haris Pimpin Rakor Lintas Sektoral Forkopimda

Bungo

Launching Varian Baru Agya dan Buka Puasa Bersama, Agung Toyota Hadirkan New Agya Stylix 2025

Pemerintahan

Serah Terima RKB, Bupati Hurmin Resmikan Ruang Kelas Baru TK Kemala Bhayangkara

Jambi

Silaturahmi PLN Subangsel, Gubernur Jambi Sambut Langsung Kunjungan PLN Subangsel

Bungo

Penyaluran Zakat ke Mustahik, Baznas Bungo Salurkan Zakat Konsumtif 7.082 Kupon dan 6.800 Paket Sembako

Bungo

Pencarian Hari Kedua, Timsar Gabungan Belum Menemukan Korban Tenggelam Terbawa Arus di Dusun Sungai Telang

Bungo

Mike Purba mengaku menggadaikan mobil rental senilai 20 juta rupiah di wilayah Tebo