Home / Bungo

Sabtu, 2 November 2024 - 15:53 WIB

Pemda Bungo Sudah Salurkan Sebanyak 326 Ribu Bibit Sawit Subsidi untuk 2.174 Hektar Lahan

Bungotv.co, Muara Bungo – Berbagai program pro rakyat telah banyak dijalankan oleh Pemerintah Kabupaten Bungo sejak beberapa tahun terakhir.

Bahkan terhitung dari tahun 2019 hingga 2024, sebanyak 326.294 bibit sawit telah disalurkan Pemda Bungo melalui Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHB) kepada petani. Jumlah tersebut dialokasikan untuk lahan sawit seluas 2.174 hektar.

Kepala dinas TPHB Bungo, M. Hasbi menyampaikan bahwa, program bantuan bagi petani sawit ini telah banyak disalurkan oleh Pemda Bungo.

Baco Jugo :   Perkembangan Kasus Korupsi Dana BOS 1,2 Miliar, Polisi Beberkan Ada Tersangka Lain

“Dari tahun 2019 sampai tahun 2024 ini jumlah bibit sawit yang telah kami salurkan sebanyak 326.294 batang untuk lahan seluas 2 174 hektar,” ungkap Kepala Dinas TPHB Bungo, M. Hasbi, Sabtu (2/11/2024).

Lanjut Hasbi, bantuan tersebut diperuntukkan bagi petani yang melengkapi persyaratan dengan jumlah maksimal lahan perkebunan yang dimiliki sebanyak 2 hektar.

Selain bantuan bibit sawit, hingga saat ini Pemda Bungo juga telah menjalankan program replanting atau peremajaan kebun sawit pribadi yang diajukan melalui kelompok tani.

Baco Jugo :   Perkembangan Kasus Korupsi Samsat 1,9 Miliar, Kejari Bungo Terus Lakukan Penyidikan untuk Mengungkap

Bahkan hingga saat ini sebanyak 1.200 hektar perkebunan warga telah direplanting dan banyak diantaranya juga telah menghasilkan.

“Jadi replanting itu dibantu sampai siap panen. Per hektarnya sekitar Rp 65 juta. Saat ini sudah 1.200 hektar yang telah kita laksanakan,” papar Hasbi lagi.

Dari program yang pro terhadap petani sawit itu, Hasbi juga menyampaikan bahwa akan terus berlanjut ke tahun depan dan bisa diajukan ke dinas TPHB Bungo sesuai dengan syarat yang telah ditetapkan.(***)

Share :

Baca Juga

Bungo

Launching Varian Baru Agya dan Buka Puasa Bersama, Agung Toyota Hadirkan New Agya Stylix 2025

Bungo

Penyaluran Zakat ke Mustahik, Baznas Bungo Salurkan Zakat Konsumtif 7.082 Kupon dan 6.800 Paket Sembako

Bungo

Pencarian Hari Kedua, Timsar Gabungan Belum Menemukan Korban Tenggelam Terbawa Arus di Dusun Sungai Telang

Bungo

Mike Purba mengaku menggadaikan mobil rental senilai 20 juta rupiah di wilayah Tebo

Bungo

Jalinsum Terhubung Kembali, Hari Pertama Sistem Buka Tutup Jembatan Bailey

Bungo

Modus Rental Mobil, Polisi Ringkus Pelaku Penggelapan Mobil Rental

Bungo

Pengerjaan Jembatan Bailey Selesai, Uji Coba Jembatan Bailey Dilakukan, Ratusan Kendaraan Mengantri

Bungo

Diduga Sakit, Tinggal Sebatang Kara, Pria Paruh Baya Asal Limbur Bungo Ditemukan Tewas di Kamar Kos