Home / Bencana / Muaro Jambi

Sabtu, 25 Januari 2025 - 17:35 WIB

Intensitas Hujan Masih Tinggi, PJ Bupati Tetapkan Status Siaga 1 Bencana Hidrometeorologi

Bungotv.co, Muaro Jambi – Untuk mengantisipasi ancaman bencana hidrometeorologi, seperti banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung pada bulan Januari hingga Februari, Penjabat Bupati Raden Najmi memintah Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Muaro Jambi untuk menetapkan status Siaga 1 Bencana Hidrometeorologi. Penetapan ini menyusul telah terjadinya bencana banjir dadakan di Desa Tangkit, Kecamatan Sungai Gelam, dan kondisi Muaro Jambi yang diprediksi BMKG masih berada pada musim hujan dengan intensitas curah hujan yang tinggi.

Baco Jugo :   Akibat Cuaca Panas, Puluhan Petugas Lakukan Pemadaman Ribuan Ton Batuba

PJ Bupati Raden Najmi mengatakan, dengan peningkatan status, nantinya BPBD bersama OPD terkait dapat melakukan mitigasi bencana dan pemetaan wilayah, agar daerah yang tertimpa bencana dapat ditanggulangi dengan baik, serta distribusi logistik bantuan tidak terhambat. Pemerintah desa juga diminta untuk responsif aktif jika terjadi bencana dan memastikan keselamatan serta pemenuhan kebutuhan dasar bagi masyarakat yang tertimpa bencana merupakan prioritas utama pemerintah Muaro Jambi.

Baco Jugo :   Harga Gabah Rendah, Hanya 8.000/kg, Petani Berharap Harga Gabah Naik

Penulis : Amrizal Fadli, Bungotv.

Share :

Baca Juga

Batanghari

Bencana Banjir, Sekolah Terdampak Banjir Diberlakukan Pembelajaran Daring

Bencana

Tinjau Banjir, Gubernur Jambi Al Haris Tinjau Lokasi Banjir di Kota Jambi

Bencana

Musibah Banjir, Puluhan Sekolah Terendam Banjir, Siswa Terpaksa Dirumahkan

Bencana

Musibah Banjir, Puluhan Warga Terpaksa Mengungsi ke Kantor Camat

Muaro Jambi

Ketua TP PKK Berikan Edukasi dan Bantuan di Tengah Bencana

Muaro Jambi

Perusahaan Tak Bayar THR Karyawan Akan Dicabut Izin Operasionalnya

Bencana

Siaga Banjir, Gubernur Jambi Beri Himbauan Siaga 1 Waspada Banjir

Bencana

BPBD Jambi Sebut 6 Daerah Terendam Banjir, 99 Ribu Jiwa Terdampak