Home / Pemerintahan / Tanjung Jabung Barat

Selasa, 6 Agustus 2024 - 17:57 WIB

Rapat Paripurna ke-4 DPRD Kabupaten Tanjab Barat Tahun 2024

Rapat Paripurna ke-4 DPRD Tanjab Barat 2024

Rapat Paripurna ke-4 DPRD Tanjab Barat 2024

Bungotv.co, Tanjung Jabung Barat- Bupati Tanjung Jabung Barat, Anwar Sadat, menghadiri Rapat Paripurna ke-4 DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Tanjab Barat pada Senin (5/8/2024). Rapat ini membahas penyampaian laporan badan anggaran, pendapat akhir fraksi-fraksi DPRD, pengambilan keputusan DPRD, serta penandatanganan berita acara dan pendapat akhir Bupati mengenai keputusan DPRD terkait rancangan perda tentang perubahan APBD Kabupaten Tanjung Jabung Barat tahun 2024.

Rapat yang dipimpin oleh Ketua DPRD Tanjab Barat, H. Abdullah, SE, dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD, unsur Forkopimda, Pj. Sekretaris Daerah, 28 anggota dewan, pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator di lingkup Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat, kepala instansi vertikal, insan pers, serta tamu undangan lainnya.

Baco Jugo :   Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Sekda Budhi Hartono Pimpin Uji Emisi Kendaraan DinasĀ 

Setelah Sekretaris Dewan menyampaikan laporan, rapat dilanjutkan dengan penyampaian pendapat akhir dari masing-masing fraksi mengenai rancangan perda tentang perubahan APBD Kabupaten Tanjung Jabung Barat tahun 2024. Dalam sambutannya, Bupati Anwar Sadat menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada DPRD Kabupaten Tanjab Barat atas pembahasan dan kesepakatan rancangan peraturan daerah tersebut.

Baco Jugo :   Pendaftaran PPPK, Pemkab Muaro Jambi Buka 2.488 Formasi

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh anggota dewan yang terhormat atas pembahasan dan kesepakatan rancangan peraturan daerah tentang perubahan APBD Kabupaten Tanjab Barat tahun 2024. Semoga apa yang telah kita lakukan dicatat sebagai amal ibadah dan mendapatkan ridho dari Allah SWT,” ungkap Bupati.

Lebih lanjut, Bupati Anwar Sadat menyatakan bahwa penetapan perubahan APBD tahun anggaran 2024 akan menjadi modal utama bagi pemerintah daerah dalam pelaksanaan pembangunan dan pelayanan berkelanjutan kepada masyarakat.

Tanjung Jabung Barat, Tim Redaksi, Bungo TV.

Share :

Baca Juga

Jambi

Program Makan Bergizi Gratis, Ketua DPRD Sepakat MBG Sekolah Non-Favorit Diutamakan

Pemerintahan

Rapat Pleno Penetapan Bupati Terpilih, PJ Bupati Bahri Hadiri Rapat Pleno Penetapan Bupati dan Wabup Terpilih

Batanghari

Kabar Penghentian Bansos Beras, Belum Terima Instruksi Resmi Soal Penghentian Bansos Beras

Ekonomi

Cuaca Ekstrem, Hasil Tangkapan Nelayan Berkurang

Muaro Jambi

Rapat Paripurna DPRD, Sekda Budhi Hadiri Paripurna Penyampaian Hasil Reses Dewan

Muaro Jambi

Pilkada Serentak 2024, KPU Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Muaro Jambi

Sosial

Diduga Ada yang Meledak, 3 Unit Rumah Hangus Diamuk Si Jago Merah

Kerinci

Diduga Ingin Ambil Alih Penjagaan, Rumah Penjaga Lama Taman Bukit Kayangan Dibongkar dan Dibakar