Bungotv.co, Batanghari – Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia Daerah Kabupaten Batanghari hingga saat ini belum mengumumkan secara resmi terkait teknis pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK di kabupaten Batanghari.
Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi Kepegawaian BKPSDM Kabupaten Batanghari, Lina Dinarti, mengatakan bahwa pihaknya baru menerima surat terkait petunjuk teknis untuk seleksi CASN. Namun, jadwal pelaksanaan seleksi belum diumumkan secara resmi karena harus dilaporkan terlebih dahulu kepada Bupati Batanghari. Tahun anggaran 2024 ini, Pemerintah Kabupaten Batanghari membuka 110 formasi untuk seleksi CPNS. Sementara itu, informasi mengenai seleksi PPPK juga belum tersedia, baik berupa pengumuman petunjuk teknis pelaksanaan maupun jadwal seleksi.
Batanghari, Agustian, Bungo TV.