Bungotv.co, Muaro Jambi – Tim satgas gabungan pencegahan kebakaran hutan dan lahan atau karhutla bersama tim ditreskrimsus polda Jambi lakukan mitigasi kebakaran lahan yang berada di perbatasan Muaro Jambi dan Musi Banyuasin. Ada belasan hektar lahan yang berada di desa Medak Musi Banyuasin yang terbakar yang berada di perbatasan Jambi – Pelembang. Hal tesebut dilakukan untuk memastikan karhutla yang terjadi tidak menyebar luas ke Jambi. Tim juga membuat skat kanal air agar dapat membasahi tanah, untuk mencegah karhutla meluas. dari lokasi terpantau titik api yang sempat membakar 15 hektar lahan tersebut sudah berhasil dipdamkan. kebakaran tersebut berjarak 21 kilometer dari wilayah kecamatan Sungai Gelam kabupaten Muaro Jambi.
Ditreskrimsus polda Jambi kombes Bambang Yugo Pamungkas mengatakan, titik api yang terbakar ini merupakan, titik api pertama dalam kasus karhutla tahun 2015 lalu yang merambat ke wilayah Jambi. Dikhawatirkan terulang kembali, maka pihaknya langsung melakukan mitigasi. Petugas juga melibatkan warga setempat dan kelompok peduli karhutla untuk membuat kanal air. Agar saat terjadinya kebakaran dangan cepat dapat diatasi, agar resiko perluasa karhutla berkurang.
Muaro Jambi, Amrizal Fadli, Bungo Tv.