Bungotv.co, Jambi – Gubernur Jambi Al Haris membuka pekan olahraga pelajar daerah (POPDA) provinsi Jambi tahun 2024 yang berlangsung di gelanggang olahraga (GOR) kota baru jambipada senin 22 juli 2024.
Pada pembukaan popda provinsi Jambi, dihadiri PJ walikota Jambi ketua koni Jambi, para pejabat eselon II pemprov Jambi, kepala daerah atau yang mewakili. Gubernur Al Haris berharap dari popda ini lahir cikal bakal atlet muda Jambi yang berprestasi.
Gubernur Al Haris mengatakan pekan olahraga pelajar sangat penting diselenggarakan untuk mengasah atlet-atlet muda yang telah melakukan persiapan atau pembinaan di daerah.

Gubernur Al Haris juga menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah, pelatih dan sekolah yang telah melakukan pembinaan terhadap atlet muda Jambi.
untuk diktehui, popda 2024 diikuti kontingen dari seluruh kabupaten dan kota di provinsi Jambi, kecuali Tanjung Jabung Timur. Adapun jumlah peserta popda sebanyak 550 orang dari 10 kabupaten dan kota. Pada popda ini ada lima cabang olahraga yakni bulutangkis, pencak silat, tinju, tenis lapangan, dan sepak takraw, yang berlangsung dari tanggal 22 sampai 26 juli 2024.
Jambi, Reza Fender Rizky, Bungo Tv.