Home / Batanghari / Sosial

Jumat, 24 Januari 2025 - 17:33 WIB

Miris!!! Seorang Oknum Pembina Pramuka Cabuli 9 Siswi SMP

Bungotv.co, Batanghari – Seorang oknum pembina pramuka di kabupaten Batanghari berinisial “RK” kini harus berurusan dengan penyidik unit perlindungan perempuan dan anak, atau ppa satreskrim polres setempat. Pria berusia 43 tahun ini, ditangkap oleh pihak kepolisian lantaran diduga melakukan pencabulan terhadap sembilan orang siswi SMP negeri di wilayah Muara Bulian.

Kasat Reskrim Polres Batanghari AKP Husni Abda

Kasat Reskrim Polres Batanghari AKP Husni Abda mengatakan, aksi pencabulan terhadap sembilan orang siswi tersebut, dilakukan tersangka pada jum’at sore 29 november 2024 lalu, tepatnya sekitar pukul 16.30 WIB. Dalam aksinya, tersangka meminta anak binaanya menyetorkan hafalan dasa darma dan tri satya saat kegiatan pramuka.

Baco Jugo :   Rumah Warga di Kota Karang Rawan Ambruk, Pemerintah Desa dan PT Pertamina Belum Memberikan Penjelasan

Para korban pun saat itu diperintahkan masuk secara bergantian ke salah satu ruang kelas sekolah tersebut. Pada kesempatan itulah tersangka beraksi dengan modus meminta korban untuk duduk dan memejamkan mata, sembari melakukan tipu muslihat dengan membujuk dan merayu. Hingga akhirnya melakukan perbuatan dengan mencium dan meraba bagian sensitif dari tubuh korban.

Baco Jugo :   Penerimaan PPPK Tahap Dua, Pendaftaran Kembali Diperpanjang Sampai 20 Januari

Perbuatan tersangka ini terungkap setelah salah satu korban menceritakan ke orang tuanya, hingga akhirnya melapor ke pihak polres Batanghari pada 18 desember 2024 lalu. Berbekal laporan itu, tersangka akhirnya ditangkap tanpa perlawanan, pada senin sore 6 januari 2025 sekitar pukul 16.00 WIB. akIbat perbuatannya, tersangka kini harus mendekam di balik jeruji besi, dan terancam pidana kurungan 15 tahun penjara.

Penulis : Agustian, Bungotv.

Share :

Baca Juga

Batanghari

Kabar Penghentian Bansos Beras, Belum Terima Instruksi Resmi Soal Penghentian Bansos Beras

Ekonomi

Cuaca Ekstrem, Hasil Tangkapan Nelayan Berkurang

Batanghari

Catatan Kasus Laka Lantas, Satlantas Temukan 16 Kejadian di Januari 2025

Batanghari

Penataan Gas LPG 3 kg, Pemkab Batanghari Sebut Wacana Tersebut Sudah Berjalan

Batanghari

Berantas Narkotika, Lagi Asik Pesta Narkoba, 5 Orang Diringkus BNNK Batanghari

Sosial

Diduga Ada yang Meledak, 3 Unit Rumah Hangus Diamuk Si Jago Merah

Bungo

PKL Liar Menjamur, Taman Hingga Bahu Jalan Jadi Tempat Berdagang

Kerinci

Diduga Ingin Ambil Alih Penjagaan, Rumah Penjaga Lama Taman Bukit Kayangan Dibongkar dan Dibakar