Home / Bungo / Pemerintahan

Jumat, 24 Januari 2025 - 18:08 WIB

Kecewa Tak Lolos Seleksi PPPK, Ratusan Honorer R2-R3 Geruduk Kantor Bupati Bungo

Bungotv.co, Muara Bungo – Aliansi Honorer R2 dan R3 Kabupaten Bungo melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Bupati Bungo pada Jumat pagi, 24 Januari 2025. Aksi tersebut mereka lakukan karena para tenaga honorer yang terdiri dari tenaga kesehatan, pendidikan, dan teknis, tidak lolos dalam seleksi PPPK.

Mereka menuntut perhatian dari Pemerintah Kabupaten Bungo agar diterima sebagai P3K penuh waktu tanpa ujian. Rata-rata honorer yang mengabdi di atas 5 tahun hingga 20 tahun tersebar di beberapa instansi di Pemerintahan Kabupaten Bungo.

Baco Jugo :   Pemkab Tanjabbar Segera Koordinasi Dengan Pemerintah Pusat, Dalam Upaya Menyelesaikan Nasib Honorer

Usai berorasi, ratusan honorer disambut oleh Asisten I dan pimpinan DPRD Bungo untuk melakukan pertemuan. Perwakilan sejumlah pendemo mengaku kecewa karena unsur kepala daerah berhalangan hadir dalam pertemuan tersebut. Selanjutnya, pertemuan itu ditunda hingga waktu yang ditentukan untuk menghadirkan kepala daerah.

Baco Jugo :   JELANG PEMILU 2024, WABUP APRI: MARI CIPTAKAN SITUASI KONDUSIF

Terkait tuntutan ratusan honorer, Ketua DPRD Bungo, Muhammad Adani, mengaku sudah membuka ruang RDP dan menindaklanjuti aspirasi para honorer ke BKN dan DPR RI.

Penulis : Ismail Marzuki, Bungotv.

Share :

Baca Juga

Jambi

Makan Bergizi Gratis, Kota Jambi dan Muaro Jambi Jadi Titik Lokasi Peluncuran MBG 17 Februari 2025

Kesehatan

Rakor dan Evaluasi, PJ Bupati Bahri Hadiri Rakor dan Evaluasi Pelayanan BPJS Kesehatan

Bungo

Saldi Isra Tegaskan Mahkamah Lindungi Hak Pilih Pemilih yang Memenuhi Syarat

Hukum

RDP DPRD Kota Jambi VS Helen’s Play Mart, DPRD Kota Jambi Komisi 1 Rekomendasi Tutup Permanen Helen’s Play Mart

Jambi

Dana Transfer Daerah Provinsi Jambi Rp. 95,5 Miliar Ditiadakan

Bungo

Musrenbang Tingkat Kecamatan, Pemerintah Kecamatan Taseplin Sukses Gelar Musrenbang RKPD 2026

Jambi

Musda PPAD, Sekda Sudirman Hadiri Musda PPAD Provinsi Jambi 2025

Bungo

Musrenbang RKPD 2026 Tingkat Kecamatan, Ketua DPRD Bungo Hadiri Musrenbang Kecamatan Rimbo Tengah