Home / Kota Jambi / Pemerintahan

Kamis, 21 November 2024 - 17:49 WIB

Rapat Paripurna Ranperda APBD 2025, Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Pimpin Rapat

Bungotv.co, Kota Jambi – Rapat paripurna ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Fared AlfaRelly, didampingi oleh Wakil Ketua I Muhammad Yasir, Wakil Ketua II Jefrizen, dan Wakil Ketua III Naim. Hadir juga sejumlah pejabat, termasuk perwakilan Forkopimda, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jambi, serta perwakilan dari OPD, camat, dan lurah se-Kota Jambi.

Dalam rapat tersebut, seluruh 8 fraksi DPRD Kota Jambi menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD 2025 untuk dilanjutkan menjadi Peraturan Daerah (Perda).

Baco Jugo :   Kota Jambi Raih Juara Umum Porprov 2023

Sekretaris DPRD Kota Jambi, Noviarman, menyampaikan laporan hasil kerja Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Jambi. Ia menjelaskan bahwa APBD 2025 terdiri dari tiga komponen utama, yaitu pendapatan daerah, belanja daerah, dan pembiayaan daerah.

Noviarman memaparkan bahwa pendapatan daerah Kota Jambi 2025 awalnya direncanakan sebesar Rp1,576 triliun, namun setelah keluarnya surat Kementerian Keuangan Nomor S-116/PK/2024, angkanya meningkat menjadi Rp1,890 triliun.

Baco Jugo :   DIPA Tahun 2025, Gubernur Jambi Menerima Penyerahan DIPA Tahun 2025

Pendapatan Asli Daerah (PAD) ditargetkan sebesar Rp557,779 miliar, naik 2,24% dari APBD 2024. Pendapatan transfer juga mengalami peningkatan, dari Rp1,018 triliun menjadi Rp1,332 triliun. Pendapatan transfer ini mencakup berbagai sektor.

Penulis : Reza Fender Rizky, Bungotv.

Share :

Baca Juga

Bencana

Masalah Banjir, Masyarakat Dihimbau Waspadai Bahaya Kelistrikan Saat Banjir

Kota Jambi

Ketua DPRD Kemas Faried Tegaskan Komitmen Dukung Program Prioritas Pemkot Jambi di Musrenbang RKPD 2026

Kota Jambi

Kenal Pamit, Bupati Sarolangun Hurmin Hadiri Pisah Sambut Kapolda Jambi

Kota Jambi

Persiapan Menyambut Idul Fitri, Bupati Sarolangun Hurmin Hadiri Rakor Lintas Sektoral

Kota Jambi

Evakuasi Bocah Tenggelam, Bocah 10 Tahun Tenggelam Berhasil Ditemukan

Jambi

Jelang Idul Fitri 2025, Gubernur Jambi Al Haris Pimpin Rakor Lintas Sektoral Forkopimda

Kota Jambi

Jelang Idul Fitri, Stok Pangan Dipastikan Aman Empat Bulan ke Depan

Kota Jambi

Pasokan Listrik Jambi, Dipastikan Aman Selama Idul Fitri