Home / Kota Jambi / LifeStyle / Sosial / Wisata

Senin, 8 Juli 2024 - 14:09 WIB

Jangan Lewatkan Kemeriahan Penutupan Festival Batanghari & Grand Final Duta Promosi Wisata Jambi, Malam ini !!

Jangan Lewatkan Kemeriahan Penutupan Festival Batanghari 2024 dan Grand Final Duta Promosi Wisata Jambi--

Jangan Lewatkan Kemeriahan Penutupan Festival Batanghari 2024 dan Grand Final Duta Promosi Wisata Jambi--

Bungotv.co, KotaJambi – Festival Batanghari 2024 telah bergulir selama empat hari, mulai dari tanggal 5 – 8 Juli 2024. Event akbar yang mengangkat kekayaan hasanah budaya Jambi ini dipusatkan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Putri Pinang Masak, kawasan Pasar,  Kota Jambi. Malam ini, Senin (8/7/2024) akan berlangsung Malam Puncak sekaligus Penutupan Festival Batanghari 2024.

Rangkaian acara hari terakhir Festival Batanghari ini akan dimulai sejak pukul 15.30 WIB sampai dengan penutupan pada pukul 21.30 WIB. Beragam rangkaian acara akan memeriahkan hari terakhir Festival Batanghari 2024 ini. Diantaranya, Peragaan Busana by MBK Management, Penampilan Musik Akustik, Pengumuman Pemenang Pemilihan Icon Festival Batanghari By Milan Management dan Grand Final Duta Promosi Pariwisata By Rainbow Management.

Baco Jugo :   Puluhan Warga Geruduk PDAM, Minta Pertanggungjawaban atas Macetnya Air

Selanjutnya pada pukul 19.00 WIB akan digelar Grand Final Duta Promosi Pariwisata Provinsi Jambi, dilanjutkan dengan Musik Performance dengan sederetan bintang tamu. Tarian dan Peragaan Busana dari Tim Kesenian Gubernuran juga akan turut memeriahkan gemerlap malam penutupan Festival Batanghari 2024.

Selanjutnya pada pukul 20.40 akan dilangsuka pengumuman pemenang dari setiap perlombaan yang digelar selama event Festival Batanghari yang nantinya akan ditutup dengan Sambutan dari Gubernur Jambi Al Haris.

Baco Jugo :   Dukung Swasembada Pangan Nasional, Pemkab Tanjabbar dan Forkopimda Gelar Tanam Jagung Serentak

Tidak hanya itu, pada malam puncak dan penutupan Festival Batanghari 2024 ini, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jambi juga akan menghadirkan sejumlah bintang tamu untuk menghibur masyarakat Jambi. Seperti Shreya Maya jebolah KDI dan Abieb and Friends feat Ayudia LIDA.

Ayo jangan sampai terlewatkan keseruan malam puncak Festival Batanghari 2024 ini. Segera merapat dan mengambil posisi di RTH Putri Pinang Masak agar kamu bisa nyaman menikmati semua hiburan yang telah disiapkan Pemerintah Provinsi Jambi.

Sumber: jambitv.disway.id

Share :

Baca Juga

Batanghari

Desa Budaya, 3 Desa di Batanghari Diusulkan Sebagai Desa Budaya

Hukum

RDP DPRD Kota Jambi VS Helen’s Play Mart, DPRD Kota Jambi Komisi 1 Rekomendasi Tutup Permanen Helen’s Play Mart

Bencana

Masalah Lingkungan, Warga Keluhkan Sistem Pembuangan Limbah ke Selokan

Sosial

Kenakalan Remaja: Satreskrim Polres Tanjab Timur Gagalkan Aksi Tawuran

Muaro Jambi

Ketahanan Pangan Nasional, Program Penanaman 1 Juta Hektare Jagung Kembali Dilaksanakan

Pemerintahan

Kisruh PPPK Berstatus R2 dan R3, Ratusan Tenaga Honorer Datangi Kantor DPRD Tebo

Kota Jambi

Polemik PDSS SNBP, Kabar Gembira: Akhirnya Siswa Bisa Mendaftar ke Perguruan Tinggi

Bungo

Musrenbang Tingkat Kecamatan, Dewan Minta Masalah Jalan Jadi Perhatian Pemerintah