Home / kriminal / Muaro Jambi

Senin, 5 Agustus 2024 - 14:54 WIB

Warga Sungai Gelam Temukan Mayat Terbungkus Karung, Identitas Belum Diketahui

Warga Sungai Gelam Temukan Mayat Terbungkus Karung, Identitas Belum Diketahui

Warga Sungai Gelam Temukan Mayat Terbungkus Karung, Identitas Belum Diketahui

Bungotv,co. Muaro Jambi – Warga Desa Sungai Gelam, Kecamatan Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi, dikejutkan oleh penemuan mayat pria terbungkus karung di Jalan Buper RT. 03. Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga tergeletak di pinggir jalan sekitar pukul 06.00 pagi pada hari Minggu.

Setelah menerima laporan, aparat Kepolisian Sektor Sungai Gelam bersama Tim Inafis Satreskrim Polres Muaro Jambi segera melakukan olah tempat kejadian perkara. Mayat pria terbungkus karung ini diduga merupakan korban pembunuhan yang sengaja dibuang.

Baco Jugo :   Pilkada Serentak 2024, Hasil Quick Count, Pasangan BBS-JUN Duduki Peringkat Teratas

Kapolsek Sungai Gelam, Iptu Usaha Sitepu, mengungkapkan bahwa ditemukan luka tusukan di bagian punggung korban. Identitas korban yang diperkirakan berusia sekitar 30 tahun masih belum diketahui, dan penyebab kematian masih dalam proses penyelidikan.

“Penemuan mayat ini sedang dalam penyelidikan. Kami telah berkoordinasi dengan Tim Inafis Polres Muaro Jambi dan langsung melakukan evakuasi. Jasad korban telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Jambi untuk dilakukan autopsi. Dugaan awal belum dapat disimpulkan karena masih dalam proses penyelidikan, tetapi ada luka tusukan di punggung korban. Kami akan terus berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Muaro Jambi untuk mendalami kasus ini,” kata Iptu Usaha Sitepu.

Baco Jugo :   Razia Zebra 2024, Pengemudi Nyaris Tabrak Polisi Yang Bertugas

Untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut, jasad pria yang belum teridentifikasi ini telah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Jambi untuk proses autopsi.

Muaro Jambi, Tim Redaksi, BungoTV.

Share :

Baca Juga

Muaro Jambi

Penetapan Bupati Terpilih, BBS – JUN Ajak Semua Elemen Bangun Muaro Jambi

Muaro Jambi

Rapat Paripurna DPRD, Sekda Budhi Hadiri Paripurna Penyampaian Hasil Reses Dewan

Muaro Jambi

Pilkada Serentak 2024, KPU Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Muaro Jambi

Muaro Jambi

Warga Hilang di Kebun Sawit, Pencarian Masih Terus Dilakukan Setelah 6 Hari

Hukum

Polisi Amankan Pelaku Pencurian Handphone Senilai Puluhan Juta

kriminal

Tim Macan Pseko Polres Sarolangun Tangkap Dua Pelaku Pungli

Bencana

Bencana Hidrometeorologi, Pemkab Resmi Menetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

Muaro Jambi

MK Tolak Gugatan 02, Pasangan BBS – Jun Pimpin Muaro Jambi