Home / Kesehatan / Muaro Jambi

Rabu, 18 September 2024 - 18:59 WIB

Pemanfaatan Pekarangan Rumah: Seorang Lansia Menanam Berbagai Jenis Tanaman Herbal

Bungotv.co, Muaro Jambi – Di tengah pengobatan modern yang praktis dan mudah didapat, obat herbal tetap menjadi pilihan sebagian masyarakat dengan memanfaatkan halaman rumah sebagai tempat untuk membudidayakan tanaman obat. Hal ini dilakukan oleh seorang lansia, Siti Hawa, warga Desa Muara Jambi, Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi.

Dengan memanfaatkan area seluas 6 kali 4 meter persegi, berbagai jenis tanaman obat tradisional dapat ditemukan di kebun Siti Hawa. Mulai dari tanaman kumis kucing yang diyakini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, hingga tanaman bitadin, batang sikapung, kembang setawar, ekor naga, dan berbagai jenis tanaman obat lainnya yang dipercaya mampu menyembuhkan berbagai penyakit.

Baco Jugo :   Jabatan Kades 8 Tahun, 149 Kades Terima SK Perpenjangan Masa Jabatan

Selain untuk kepentingan keluarga, Siti Hawa juga secara sukarela memberikan tanaman obat koleksinya kepada masyarakat setempat yang membutuhkan. Budidaya tanaman obat ini telah ditekuni Siti Hawa sejak masih muda. Selain dapat memperindah suasana lingkungan rumah, tanaman herbal ini juga menjadi alternatif untuk dikonsumsi, sehingga tubuh tetap sehat tanpa tergantung pada bahan kimia.

Baco Jugo :   Jelang Pilkada Serentak, KPU Rekrut 1.140 Petugas Pantarlih

Penulis : Amrizal Fadli, Bungotv.

 

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Resah Ulahtongkang Batu Bara, Petani Kerambah Ikan Minta Pemerintah Dirikan Pos Pemantau

Ekonomi

Petani Kerambah Ikan Resah, Batubara Jalur Sungai Kembali Aktif.

Muaro Jambi

HUT ke-25 Muaro Jambi, PJ Bupati RD Najmi Tutup Pekan Kebudayaan Daerah

kriminal

Polisi Gerebek Gudang Minyak Ilegal di Muaro Jambi

kecelakaan

Diduga Sopir Mengantuk, Mobil Avanza Tabrak Rumah Warga di Jalan Lintas Timur Sengeti

Ekonomi

Nasib Pengrajin Bata Merah, Terpaksa Keluarkan Ratusan Ribu untuk Mendapatkan Bahan Baku

Hukum

Kasus Tahanan Tewas, Misteri Meninggalnya Ragil, Keluarga Minta Hukuman Setimpal

Muaro Jambi

Pembangunan Infrastruktur, Masyarakat Rasakan Manfaat Jalan yang Dibangun Presiden Jokowi