Home / Sosial

Selasa, 8 Agustus 2023 - 15:09 WIB

Hadiri Sedekah Adat Empat Lawang Sejarangan, Gubernur Al Haris Ajak Masyarakat Cintai Kearifan Lokal

BUNGOTV.CO – Gubernur Jambi Al Haris mengajak masyarakat untuk mencintai kearifan lokal dan mengetahui sejarah historis kebudayaan nenek moyang terdahulu. Hal tersebut disampaikan Gubernur saat menghadiri acara sedekah Adat Empat Lawang Sejarangan, di kawasan Candi Muaro Jambi.

Masih dalam rangkaian Kenduri Swarnabhumi tahun 2023, Gubernur Jambi Al Haris menghadiri Sedekah Adat Empat Lawang Sejarangan, yang diselenggarakan di kawasan Candi, Kabupaten Muaro Jambi, Minggu (6/8).

Kegiatan ini juga dihadiri Pj Bupati Muaro Jambi, Direktur Kelembagaan Kemendikbud Ristek, para pejabat Eselon II Pemprov Jambi dan Kabupaten Muaro Jambi.

Baco Jugo :   Pererat Silaturahmi Bersama Forkopimda, Dandim 0416 Bute Ikuti Gowes Sepeda Dan Latihan Menembak

Sedekah Adat Empat Lawang Sejarangan dikatakan Gubernur Jambi Al Haris, merupakan sedekah dalam rangka tolak balak, atau gembira menyambut segala macam panen, seperti musim menuai dan musim ke sawah, serta sebagai wujud rasa syukur kepada Allah sang pemilik alam.

“Intinya kita berharap ini bentuk rasa syukur kita kepada Allah atas apapun nikmat yang telah diberikan kepada bumi kita ini dan sekaligus juga meminta dijauhkan dari bala bahaya, dari malapetaka dan sebagainya,” ucap Al Haris.

Oleh karena itu, dirinya juga mengajak masyarakat untuk mencintai kearifan lokal, dan memahami sejarah historis dari nenek moyang terdahulu terhadap nilai nilai kebudayaan.

“Mari kita mencintai kearifan lokal dan memahami sejarah historis dari nenek moyang kita dulu terhadap nilai-nilai kebudayaan,” lanjut Haris.

Dalam kesempatan ini, tidak hanya menghadiri kegiatan sedekah, namun gubernur al haris juga melakukan penanaman pohon dan penebaran bibit ikan. Hal ini bertujuan agar dapat terus menjaga lingkungan dan habitat yang ada di sungai.

Sumber: JAMBITV.CO 

Share :

Baca Juga

Bungo

Depresi Sakit Tak Kunjung Sembuh, Pria Paruh Baya di Bungo Pilih Akhiri Hidup

Ekonomi

Resah Ulahtongkang Batu Bara, Petani Kerambah Ikan Minta Pemerintah Dirikan Pos Pemantau

Bungo

TNI Manunggal Jaga Kebersihan Lingkungan, Kodim 0416/BUTE Gelar Karya Bakti di Lapangan Serunai Bungo

Jambi

Muswil Forum Zakat Jambi, PJS Gubernur Sudirman Apresiasi Peran Forum Zakat

Bungo

Kunjungan Humas PT PLN UIP Sumbagteng ke Bungo TV, Mempererat Kolaborasi dalam Penyebaran Informasi

Hukum

Ratusan Honorer RSUD Raden Mataher Ancam Mogok Kerja

Kesehatan

Unjuk Rasa Honorer RSUD Raden Mataher, Pelayanan Sempat Lumpuh

Merangin

TMMD ke-122, PJ Bupati Merangin Buka TMMD di Desa Bedeng Rejo