Bungotv.co – Francoise Bettencourt Meyers, pewaris perusahaan kosmetik terkenal L’Oreal, berhasil mempertahankan posisi sebagai wanita terkaya di dunia versi Forbes Real Time Billionaire per tanggal 15 Juni 2023. Kekayaan totalnya mencapai US$88,6 miliar atau sekitar Rp1.325,45 triliun (asumsi kurs Rp14.960 per US$).
Wanita berusia 69 tahun ini telah bertugas di dewan direksi L’Oreal sejak 1997 dan menjadi ketua perusahaan induk keluarga. Kekayaannya utamanya berasal dari kepemilikan saham L’Oreal yang mengalami kenaikan 33% dalam setahun terakhir.
Pencapaian ini diawali saat Francoise menjadi pewaris L’Oreal Prancis pada tahun 2017, setelah ibunya, Liliane Bettencourt, yang sebelumnya merupakan wanita terkaya di dunia, meninggal dunia pada usia 94 tahun.
Selain merek L’Oreal, perusahaan keluarga Meyers juga memegang merek-merek ternama seperti Maybelline, NYX, Cerave, dan Garnier.
Di posisi kedua, ada Alice Walton, pewaris perusahaan ritel raksasa, Walmart, dengan total kekayaan mencapai US$63,1 miliar. Sedangkan posisi ketiga diduduki oleh Julia Koch dan keluarganya dengan kekayaan sebesar US$56,9 miliar.
Mereka mewarisi 42% saham dari Koch Industries, sebuah konglomerasi yang bergerak di berbagai bidang, mulai dari kimia, pupuk, energi, keuangan, minyak, kertas hingga peternakan.
Menariknya, daftar ini juga menampilkan wanita-wanita tangguh lainnya, seperti Jacqueline Mars dari Mars Incorporated dengan kekayaan US$39,4 miliar, Miriam Adelson dan keluarganya yang memiliki Las Vegas Sands dengan kekayaan US$36,6 miliar.
Serta MacKenzie Scott, mantan istri pendiri Amazon, yang memiliki kekayaan US$33,9 miliar. Selain itu, Rafaela Aponte-Diamant dari Swiss, pewaris MSC Cruise, memiliki kekayaan mencapai US$28,4 miliar. Gina Rinehart, perempuan terkaya di Australia, memiliki kekayaan sebesar US$27,5 miliar dari bisnis Hancock Prospecting.
Berikutnya, Susanne Klatten dari Jerman memiliki kekayaan US$25,6 miliar, yang berasal dari kepemilikan saham di BMW dan Altana AG.
Terakhir, Iris Fontbona dan keluarganya dari Cile memiliki kekayaan US$23,7 miliar dari perusahaan pertambangan Antofagasta PLC. Daftar wanita terkaya dunia ini menunjukkan peran dan kontribusi penting wanita dalam dunia bisnis dan industri. Keberhasilan mereka menginspirasi banyak perempuan untuk meraih prestasi gemilang dan membuktikan bahwa kesuksesan tidak mengenal batasan gender.
SUMBER : JEKTVNEWS.COM